VISI KELAUTAN INDONESIA
Potensi laut dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya merupakan Prime Mover kekuatan bangsa untuk mempersatukan ruang wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), yang harus dikuasai, dikendalikan dan dimanfaatkan untuk kesejahteraan dan kedaulatan bangsa.
MISI KELAUTAN INDONESIA
-
Memantapkan kedaulatan nyata di laut, agar dapat menguasai, memanfaatkan, mempertahankan dan mengendalikan potensi ruang wilayah Indonesia termasuk lautan dan kekayaan alam di dalamnya untuk kesejahteraan dan kedaulatan bangsa;
-
Menanamkan wawasan kelautan melalui pendidikan masyarakat sebagai landasan budaya, moral dan etos kerja bangsa Indonesia;
-
Mengembangkan penataan ruang wilayah lautan, pesisir dan pulau - pulau kecil secara berkelanjutan dengan memberi perhatian yang lebih khusus pada wilayah perbatasan;
-
Membangun sistem hukum dan peradilan, serta kelembagaan maritim;
-
Membangun armada pelayaran, industri maritim, dengan memberi perhatian yang lebih khusus pada pengembangan sistem transportasi, keuangan, IPTEK dan SDM kelautan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar